Keindahan kota Ho Chi Minh bisa kita nikmati sambil berjalan kaki. Dari hotel yang berada di kawasan Ben Than Market, kita bisa berjalan kaki menuju ke tempat menarik seperti sebagai berikut:
Reunification Palace
Tempat ini dulu disebut Independence Palace dan menjadi landmark dari kota Ho Chi Minh. Istana ini menjadi tempat tinggal dan juga kantor Presiden Vietnam Selatan selama perang Vietnam. Istana ini sangat luas yaitu 12 hektar. Di dalamnya kita dapat melihat ruang pertemuan, ruang peta, ruang perpustakaan, mini teater, dan masih banyak lagi. Di gedung ini tidak berpendingin udara, dan lift tidak beroperasi, jadi siapkan energi ekstra, karena gedung ini cukup luas dan memiliki beberapa lantai untuk dijelajahi.
Di lantai bawah terdapat foto-foto sejarah dan juga pemutaran film sejarah Ho Chi Minh terutama sejarah gedung ini, tersedia dalam beberapa ruangan dengan bahasa yang berbeda. Juga ada beberapa kendaraan bersejarah yang digunakan, dan juga alat musik tradisional, lengkap dengan peragaannya. Di luar gedung terdapat tank dan juga pesawat yang ikut dalam peristiwa bersejarah kemerdekaan Vietnam.
Helipad yang berada di atap Istana |
Ruang terbuka hijau tampak dari lantai atas istana |
Tank yang dulu dipakai untuk mendobrak Istana Presiden |
Reunification Palace ini berlokasi di 135 Nam Ky Khoi Ngia, District 1, Ho Chi Minh. Sekitar 15 menit berjalan kaki dari Hotel di kawasan Ben Than Market.
Jam operasional : 7.30 – 11.00 dan jam 13.00 – 15.00
NB:
Di seberang jalan bagian belakang Reunification Palace ini terdapat tempat pertunjukan Water Puppet/wayang air. Sayangnya kami tak sempat menonton pertunjukan di Theatre ini.
Jam pertunjukan: 17.00 - 16.30 & 19.45
Perjalanan dilanjutkan ke War Remnants Museum, sekitar 10 menit dari Reunification Palace.
Di halaman depan kita dapat melihat beberapa kendaraan militer seperti pesawat terbang, helikopter, tank, mortir, aneka bom dan rudal. Sedangkan di bagian dalam gedung ditampilkan aneka foto korban perang Vietnam. Disini kami sempat terkejut melihat kekejaman tentara Amerika yang menggunakan senjata kimia dalam pertempuran.
War Remnants Museum tampak depan |
Yang menarik lagi adalah Tiger Cage, yaitu semacam miniatur kamp penyiksaan tawanan perang. Mulai dari foto, replika sel, boneka patung tahanan, bahkan peralatan dan cara penyiksaan, sampai pisau pancung guillotine. Hiii serem…
Nah di sebelah Tiger Cage ini terdapat kios yang menjual aneka macam souvenier, harganya cukup murah lho. Kalau kita beli gantungan kunci yang berisi 10 keping, dapat discount khusus lho.
Jam operasional : 8.00 – 11.45 dan 13.30 – 16.45
Notre Dame Cathedral
Dari War Remnants Museum kami beristirahat sejenak di kedai kopi sambil menikmati kue muffin banana & raisin. Setelah merasa cukup segar setelah minum secangkir kopi kami melanjutkan perjalanan Notre Dame Cathedral yang terletak di phường Bến Nghé, Saigon.
Kantor Pos berada di dekat Notre Dame Cathedral dengan taman cantik di depannya |
Di mal ini terdapat restaurant masakan Indonesia juga lho |
Pada akhirnya, kami mampir makan siang di Resataurant India, Tandoor Indian Cuisine.
menu makan siang di Tandoor Indian Restaurant |
Setelah berfoto di depan Notre Dame Cathredal perjalanan dilanjutkan ke People Commette Hall, Opera House. Di seberang Opera House terdapat taman dengan aneka bunga.
Tidak jauh terdapat Rex Hotel yang bersejarah, dimana dijadikan basis informasi oleh para jurnalis saat terjadi perang Vietnam
Lalu di dekatnya ada City Hall, gedung pemerintahan yang di depannya terdapat patung paman Ho yang sedang menggendong anak kecil.
Dari sini anda juga bisa mampir ke Tax Mall,Vincom Center, Parkson atau Saigon Center bahkan anda juga bisa mampir ke Saigon Square. Saigon Square merupakan pusat perbelanjaaan seperti di ITC Mangga Dua Jakarta, tapi kiosnya ukuran lebih kecil.
Halo mbak,mau tanya nih, tempat-tempat yang mbak sebut di atas itu semuanya bisa diakses dengan berjalan kaki yah? berarti kalau dikunjungi dari pagi sampai sore keburu kan? Aku rencana mau stay di hotel di daerah Pham Ngu Lao deket Ben Tanh MARKET, NAH DARI daerah situ akses untuk mengunjungi tempat-tempat yang mbak kunjungi itu mudah kan yah?
BalasHapusThanks infonya yah
Hallo, Sorry 4 late reply. Lagi mempersiapkan liburan ke Bangkok 2-4 April ini.
HapusYes, tempat2 diatas bisa diakses dgn berjalan kaki, siapkan stamina n bawa bekal air minum ya. Saya jg biasa menginap di Hotel dekat Ben Tanh market kok. Bagi yg muslim, jg ada bbrp tempat makanan halal dekat Ben Tanh market.
Wish U Amazing Holiday di Ho Chi Minh City ya..