Berbagi info dan tips wisata dalam dan luar negeri. Semoga bermanfaat untuk teman-teman semua ^_^

Wisata Batu Malang

Kali ini tujuan wisata kita adalah kota Batu, Malang.  Kota Batu dapat ditempuh sekitar 1 jam perjalanan dengan bus dari Surabaya. Dalam perjalanan menuju Kota Batu ini kita melewati kawasan lumpur lapindo di sidoarjo, bagi yang ingin mengambil gambar bisa berhenti sejenak.  

Obyek wisata di daerah Batu yang bisa kunjungi  antara lain:

Kusuma Agrowisata
Area wisata ini berada diketinggian 1000 meter dpl. Berlokasi di Jl. Abdul  Gani Atas PO Box 36, merupakan salah satu pioner wisata agro  di Indonesia. Wisata agro yang dilengkapi dengan fasilitas hotel. Dibagian belakang hotel terdapat wisata petik jambu merah, strawberry, apel, kebun sayur dan bunga hidroponik. Anda dapat memilih paket yang anda kehendaki, pemandu akan membawa anda berkeliling kebun dan memetik buah Fresh dari pohonnya lho. Jadi buah bisa langsung dinikmati.

Setelah puas berkeliling anda dapat  membeli oleh-oleh di pusat  oleh-oleh yang ada di gedung menuju pintu keluar wisata petik buah.


Diantara rimbunnya tanaman jambu merah. Petik 4 buah saja yaa..
kebun jambu merah


 Untuk paket petik apel, hanya boleh memetik 4 buah apel saja lho. Jadi pilih apel yang terbaik yaa..
kebun apel

kebun bunga

 Air Terjun Coban Rondo
Terletak di di desa Pandesari, Kecamatan Pujon, Kabupaten Malang, dengan jarak tempuh setengah jam dari pusat kota Malang.  Sekitar 12 km dari kota Batu, air terjun ini setinggi 60 m. Dikawasan air terjun terdapat tanaman pinus  dan cemara gunung sehingga area wisata ini terasa sejuk. Satu lagi, di area  ini terdapat monyet-monyet liar yangmasih berkeliaran di area gerbang  menuju air terjun.  
Jalan menuju air terjun  cukup dekat dari pintu masuk lokasi wisata, sehingga anda tak akan merasa kelelahan untuk mencapai air terjun ini.

Legenda Air Terjun Coban Rondo
Kisah dibalik Air Terjun Coban Rondo, bermula dari sepasang pengantin yang baru saja melangsungkan pernikahan. Mempelai wanita bernama Dewi Anjarwati dari Gunung Kawi, sedangkan mempelai pria bernama Raden Baron Kusumo dari Gunung Anjasmoro. Setelah usia pernikahan mereka menginjak usia 36 hari atau disebut dengan Selapan (bahasa jawa). Dewi Anjarwati mengajak suaminya berkunjung ke Gunung Anjasmoro, yang merupakan asal dari suami. Namun orang tua Anjarwati melarang kedua mempelai pergi karena usia pernikahan mereka baru berusia 36 hari atau disebut selapan. Namun kedua mempelai tersebut bersikeras pergi dengan resiko apapun yang terjadi di perjalanan.

Ketika di tengah perjalanan keduanya dikejutkan dengan hadirnya Joko Lelono, yang tidak jelas asal-usulnya. Nampaknya Joko Lelono terpikat dengan kecantikan Dewi Anjarwati, dan berusaha merebutnya. Akibatnya perkelahian antara Joko Lelono dengan Raden Baron Kusumo tidak terhindarkan. Kepada para pembantunya atau disebut juga puno kawan yang menyertai kedua mempelai tersebut, Raden Baron Kusumo berpesan agar Dewi Anjarwati disembunyikan di suatu tempat yang terdapat di Coban atau air terjun. Perkelahian antara Raden Baron Kusumo dengan Joko Lelono berlangsung seru dan mereka berdua gugur. Akibatnya Dewi Anjarwati menjadi seorang janda yang dalam bahasa jawa disebut Rondo. Sejak saat itulah Coban atau air terjun tempat bersembunyi Dewi Anjarwati dikenal dengan COBAN RONDO. Konon batu besar di bawah air terjun merupakan tempat duduk sang putri yang merenungi nasibnya




air terjun  coban rondo
Di pintu masuk menuju air terjun coban rondo, masih banyak berkeliaran monyet-monyet liar. Banyak perngunjung yang berhenti sejenak untuk memberi makan monyet-monyet ini.


 Jatim Park 2
Jawa Timur Park 2 merupakan wisata kelas internasional  berada di desa oro-oro ombo no. 9 , dekat dengan Batu Night Spectaculer (BNS) dimana Anda dapat menikmati berbagai mainan yang menghibur. Anda juga dapat menikmati pemandangan alam berupa pegunungan dengan suasana yang menyegarkan. Dengan luas area 15 Ha Jawa Timur Park 2 ini dibagi menjadi Museum Satwa, hotel Pohon inn, dan Batu secret zoo, semua kental dengan nuansa satwa dan alam. Cocok sekali untuk mengisi liburan anak-anak anda, berlibur sambil belajar.


Museum Satwa
Berlokasi pada di atas lahan seluas 15 hektar, Museum Satwa menjadi objek wisata baru di Kota Wisata Batu.  Dalam museum ini menghadirkan seribu diaroma satwa dari belahan dunia.
Begitu masuk ruangan pertama, sudah disuguhi replika Stegosaurus. Hewan ini hidup 145-155 juta tahun lalu di daratan Amerika Serikat. Binatang pemakan tumbuhan ini memiliki tubuh raksasa, karena panjang badannya mencapai sembilan meter.

Setelah puas belajar atau berfoto dengan hewan raksasa itu, pengunjung akan disuguhi galeri fosil. Capung-capung raksasa dihadirkan dalam nuansa dalam museum. Setelah itu hewan-hewan buas seperti Harimau, Singa yang sudah tidak bernyawa memberikan kesan angker, karena ditempatkan sesuai habitatnya, yakni hutan.  Bermacam-macam ikan ukuran raksasa, seperti Hiu terdapat dalam Giant Aquarium.

Pengunjung juga bisa berfoto dekat dengan Singa memangsa Jerapah dalam Museum. Jika anda sebagai pengunjung tidak membawa kamera, ada fotografer yang selalu siap mengabadikan setiap momen, sehingga selalu memberikan kesan hingga kapan pun. Anda juga boleh berfoto di depan hewan-hewan antartika, seperti beruang kutup atau rusa kutup. Suasana benar-benar seperti di kutup, karena menghadirkan tempat bersalju.

Untuk adik-adik jangan sampai lewatkan Khasanah Pengetahuan Fauna. Dalam ruangan ini, adik-adik bisa main tebak-tebakan mengenai hewan. Ruangan tersebut dilengkapi anatomi hewan dan TV yang siap memutar film-film tentang satwa. Ruangan ini memang disediakan secara khusus untuk menambah pengetahun bagi anak-anak.



Batu Secret Zoo
Masih berada dikawasan Jatim Park 2, merupakan  Kebun Binatang Modern yang sangat berbeda dengan kebun binatang biasa, lebih menarik, lebih lengkap dan lebih memuaskan anda akan pengetahuan satwa.

Kebun binatang yang berisi banyak sekali binatang2 eksotis dan unik dari seluruh belahan dunia. beberapa kandang binatang memiliki pagar rendah, jadi kita dapat dengan dekat berinteraksi dengan mereka. memiliki pembagian area, mulai dari bingatang pengerat, buas, reptil dll. beberapa lokasi kandang sangat unik. kita bisa berjalan-jalan tepat dibawah kandang leopard, ataupun berjalan diatas lantai kaca, dimana tepat dibawah kita berdiri adalah kandang harimau putih..bener2 tempat yang menyenangkan. batu secret zoo sudah memiliki rute yang sudah disediakan. jadi selama kita mengikkuti rute yang disarankan, tidak usah kuatir akan ada wahana yang terlewatkan.

 Dari halaman Jatim Park 2 ini kita bisa terlihat pemandangan gunung arjuna.
Gunung Arjuna 

Tidak ada komentar:

Posting Komentar